Anging kencang yang melanda Desa O,o Kecamatan Donggo Kabupaten Bima pada Jum,at (23/01/26) pukul 08.00. Wita menyebabkan belasan atap rumah warga mengalami kerusakan.
Untuk itu Bhabinkamtibmas Polsek Donggo Polres Bima Polda NTB Brigadir Alandani Rizki Hakim bersama pemerintah Desa setempat terjun membantu warga yang mengalami musibah.
Selain belasan atap rumah warga rusak angin kencang itu juga menyebabkan pohon bambu di desa tersebut tumbang dan sempat mengganggu aktivitas masyarakat.
Meski tidak ada korban jiwa namun kerugian warga akibat musibah angin kencang itu di taksir mencapai Ratusan juta Rupiah.
Terpisah Kapolres Bima AKBP M.Anton Bhayangkara Gaisar S.I.K.,MH. melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka menegaskan pihaknya memerintahkan seluruh personel Polres Bima dan Polsek jajaran agar cepat tanggap dan segera membantu warga yang terdampak musibah.
Lanjutnya, di Desa O,o tercatat ada (17) Tujuh Belas atap rumah warga yang mengalami kerusakan akibat angin kencang.
Dalam kesempatan itu juga bhabinkamtibmas menghimbau kepada masyarakat agar tetap waspada.
Hingga saat ini personel Polsek Donggo, TNI dan Pemerintah Desa setempat masih bersiaga dan membantu warga











