Binkam

Jaga Kebersihan Pasca Festival Lakey 2025, Bupati Dompu dan Kapolsek Hu’u Pimpin Kerja Bakti Bersama

×

Jaga Kebersihan Pasca Festival Lakey 2025, Bupati Dompu dan Kapolsek Hu’u Pimpin Kerja Bakti Bersama

Sebarkan artikel ini

Usai digelarnya Festival Lakey 2025, Pemerintah Kabupaten Dompu bersama jajaran Forkopimcam dan masyarakat melaksanakan kegiatan kerja bakti membersihkan kawasan wisata Pantai Lakey, Desa Hu’u, Kecamatan Hu’u, Kabupaten Dompu, pada Senin pagi, 21 Juli 2025.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Bupati Dompu, Bambang Firdaus, SE dan diikuti oleh sejumlah pejabat daerah, personel TNI-Polri, perangkat desa, pelaku usaha di sekitar kawasan wisata, serta tokoh masyarakat dan pemuda setempat.

Dalam keterangannya, Kapolsek Hu’u IPDA Samsul Rizal melalui Kasi Humas Polres Dompu AKP Zuharis, SH menyampaikan bahwa seluruh personel Polsek Hu’u dikerahkan dan ditempatkan di titik-titik rawan untuk mendukung kelancaran dan keamanan selama kegiatan berlangsung.
“Kami dari Polsek Hu’u tidak hanya mengamankan jalannya kegiatan, tapi juga ikut terlibat langsung bersama masyarakat dalam kerja bakti ini sebagai bentuk tanggung jawab moral dan sosial,” ujar AKP Zuharis.

Adapun objek dan titik pembersihan meliputi:
Jalur utama dari pintu masuk kawasan wisata Lakey hingga jembatan Lakey
Area panggung utama dan sekitarnya
Sepanjang garis pantai dari utara Sori Mango hingga depan Hotel Aman Gati
Jalur masuk Alis Bar
Pintu masuk satu, pintu masuk dua, serta pintu keluar bagi tamu dan pengunjung

Turut hadir dalam kegiatan ini:
Bupati Dompu, Bambang Firdaus, SE
Kepala OPD se-Kabupaten Dompu
Camat Hu’u, Muhammad Iswan, SKM
Danramil Hu’u, Lettu Inf Ishaka
Kapolsek Hu’u, IPDA Samsul Rizal
Ketua Bhayangkari Ranting Hu’u, Ny. Sri Hana Rizal beserta anggota
Kepala Desa Hu’u, Mujahidin, S.Sos, bersama staf
Para pelaku usaha dan pemilik hotel di area Lakey
Pemuda dan tokoh masyarakat Desa Hu’u

Kerja bakti ini bertujuan untuk:
Menumbuhkan rasa kebersamaan dan semangat gotong royong
Meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan
Menanamkan nilai kebersihan sebagai bagian dari iman
Mengurangi dampak limbah dan sampah pasca event besar
Menjaga keindahan dan daya tarik kawasan wisata Pantai Lakey

Kapolres Dompu AKBP Sodikhin Fahrojin Nur, S.I.K. melalui Kasi Humas turut menyampaikan apresiasinya atas keterlibatan aktif seluruh pihak dalam menjaga kebersihan dan ketertiban pasca acara.
“Kami berharap semangat ini terus dipertahankan. Sinergi lintas elemen seperti ini sangat penting untuk mendukung citra pariwisata dan kelestarian lingkungan di Dompu,” ujar Kapolres.

Kegiatan kerja bakti yang melibatkan semua unsur dinilai efektif dalam memupuk kebersamaan dan membangun kesadaran lingkungan. Namun demikian, aparat juga mewaspadai potensi munculnya isu sensitif pasca event yang bisa memicu konflik sosial.

Pengumpulan bahan keterangan (pulbaket)
Monitoring situasi dan deteksi dini
Deteksi aksi terhadap potensi gangguan
Pelaporan berkala kepada pimpinan
Penggalangan kepada tokoh agama, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda guna menjaga situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *