Berita

Bhabinkamtibmas Sambangi Ponpes Ukuwah Islamiyah, Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas

×

Bhabinkamtibmas Sambangi Ponpes Ukuwah Islamiyah, Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas

Share this article

Sumbawa Besar–NTB, Bhabinkamtibmas Desa Mapin Beru, Bripka Suwadi, melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi di Pondok Pesantren Ukuwah Islamiyah Khilafatul Muslimin (PPUI Khilafatul Muslimin),.

Kegiatan yang berlangsung pada hari Senin (21/04/25) tersebut bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi sekaligus menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di lingkungan pesantren dan sekitarnya.

Dalam kesempatan itu, Bripka Suwadi berdiskusi hangat dengan pihak pesantren mengenai situasi keamanan terkini di lingkungan mereka. Ia juga menyampaikan sejumlah himbauan penting terkait kewaspadaan terhadap potensi tindak kejahatan 3C (Curat, Curas, dan Curanmor) yang kerap meresahkan masyarakat.

Lebih lanjut, Bripka Suwadi menekankan pentingnya komunikasi aktif antara pihak pesantren dengan kepolisian. “Kami berharap pihak pesantren dapat terus menjalin komunikasi yang baik dengan kami. Informasi sekecil apapun terkait potensi gangguan keamanan akan sangat membantu menciptakan situasi yang aman dan kondusif,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolsek Alas Barat, AKP Lalu Sukardi, mengungkapkan bahwa kegiatan sambang yang dilakukan Bhabinkamtibmas merupakan upaya proaktif kepolisian dalam membangun kemitraan dengan berbagai elemen masyarakat, termasuk lembaga pendidikan seperti pondok pesantren.

“Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, tetapi juga untuk mempererat hubungan antara Polri dan pondok pesantren. Dengan terjalinnya silaturahmi yang baik antara Bhabinkamtibmas dan pengasuh pondok, diharapkan seluruh elemen pesantren dapat lebih aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya,” jelas AKP Lalu Sukardi.

Pesan Kamtibmas yang disampaikan Bripka Suwadi disambut baik oleh pihak Pondok Pesantren Ukuwah Islamiyah Khilafatul Muslimin. Diharapkan, kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya keamanan dan ketertiban serta memperkuat sinergi antara kepolisian dan lingkungan pendidikan dalam menciptakan wilayah yang aman dan nyaman bagi semua. (Hps)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *